Minggu, 31 Agustus 2014

DAMPAK PENCEMARAN SUARA

DAMPAK PENCEMARAN SUARA

a. Terhadap Kesehatan

Pencemaran suara terjadi jika seseorang berada dalam suatu lingkungan dengan suara diatas nilai ambang batas 80 dB. Jika itu terjadi dapat mengakibatkan terjadinya kerusakan pada gendang telinga. Terlebih lagi jika bekerja dalam lingkungan untuk jangka waktu lama bisa mengakibatkan gangguan pendengaran. Resiko terbesar adalah hilangnya pendengaran secara permanen.
Dan jika resiko ini terjadi biasanya secara medis tidak dapat diobati. Oleh karena itu bagi mereka yang bekeeja dalam suatu lingkungan dengan kebisingan tinggi diharapkan melakukan pemeriksaan pendengaran atau medical exemination  untuk mencegah ketulian.

Industri dimana kebisingan menjadi sumber bahaya yang potensial bagi pekerja :
1. Industri perkayuan
2. Pekerjaan pemipaan
3. Pertambangan batu bara dan berbagai jenis pertambangan logam.

Selain gangguan pendengaran, pencemaran suara juga dapat menyebabkan hipertensi, karena suara yang bising dapat memicu emosi yang tidak stabil. Kebisingan bisa menimbulkan stres, jika terjadi penyempitan pembuluh darah akan memacu jantung untuk bekerja lebih keras memompa darah ke seluruh tubuh.
Berikut adalah dampak pencemaran suara terhadap kesehatan manusia :
  • Kehilangan pendengran : berupa perubahan ambang batas sementara akibat kebisingan dan perubahan ambang batas permanen akibat kebisingan.
  • Akibat fisologis : meningkatnya rasa tidak nyaman atau stres, sakit kepala, tekanan darah naik dan bunyi dengung pada telinga.
  • Gangguan emosional : kejengkelan dan kebingungan.
  • Gangguan gaya hidup : Gangguan tidur dan istirahat, kehilngan konsentrasi dalam bekerja atau membaca.

b. Dampak Terhadap Lingkunagn

Pencemaran suara lebih dominan berpebgaruh terhadap kesehatan manusia. Akan tetapi pencemaran suara secara tidak langsung juga mempengaruhi lingkungan sekitar. Walaupun tidak berpengaruh secara signifikan. Misalnya berpindahnya komunitas burung tertentu pada suatu wilayah karenaadanya industri yang menghasilkan suara bising. Jika komunitas burung tersebut adalah burung pemakan serangga yang merupakan predator bagi serangga di daerah pertanian, maka para petani akan dirugikan.

0 komentar:

Posting Komentar